Karakter Anime In/Spectre | Bstation |
Karakter In/Spectre - Anime In/Spectre Kyokou Suiri adalah anime yang bergenre supernatural dan drama. Dimana sang tokoh utama Iwanaga koto yang merupakan sebagai Dewi kebijaksanaan antara dunia manusia dan dunia supernatural berperan sebagai penjaga ketertiban diantara kedua dunia itu.
Di dalam menjaga ketertiban dunia, Iwanaga Kotoko dibantu oleh kekasihnya Sakuragawa kuro untuk menyelesaikan berbagai kasus berbahaya yang diakibatkan oleh ulah manusia atau oleh para makhluk supernatural. Selain mereka berdua, di anime In/Spectre juga terdapat karakter - karakter lain, yang mendukung jalannya cerita. Siapakah karakter itu? berikut adalah daftarnya:
Daftar Karakter Anime In/Spectre
1. Iwanaga Kotoko
Iwanaga Kotoko | Bstation |
Iwanaga Kotoko adalah protagonis utama di cerita In/Specter (Kyokou Suiri). Pada usia 11 tahun Iwanaga kotoko diculik oleh makhluk supernatural dan membawanya kesebuah tempat. Makhluk supernatural itu meminta Kotoko untuk menjadi mediator (dewi kebijaksanaan) antara dunia manusia dan dunia supernatural
Iwanaga kotoko pun menjadi dewi kebijaksanaan dengan dengan mengorbankan mata kanan dan kaki kirinya. Setelah Menjadi dewi kebijaksanaan kotoko berperan untuk menjaga ketertiban dua dunia manusia, dan dunia supernatural. Dia akan menyelesaikan masalah atau menghukum siapa saja yang melanggar ketertiban dunia baik itu manusia atau makhluk supernatural.
2. Sakuragawa Kuro
Sakuragawa Kuro | Bstation |
Sakuragawa Kuro adalah protagonis pria utama di cerita In/Spectre (Kyokou Suiri) dan sekaligus pacar dari Kotoko Iwanaga pada saat ini. Kuro bukanlah manusia biasa, dia memiliki kekuatan supernatural keabadian dan prekognisi.
Kuro adalah orang yang pendiam dan cenderung sangat tidak konfrontatif, bahkan nyaris tidak memperhatikan luka pada tubuhnya. Dia terlihat sangant tenang dan tidak peduli dengan keselamatannya sendiri karena kemampuan supernatural yang dia miliki, keabadian dan dapat memperkirakaan masa depan.
3. Sakuragawa Rikka
Sakuragawa Rikka | Bstation |
Sakuragawa Rikka merupakan sepupu perempuan dari Sakuragawa Kuro. Rikka adalah alasan Kuro selalu mengunjungi Rumah Sakit, pada awal episode dari anime In/Spectre. Rikka adalah wanita tinggi dengan rambut pendek. Wajah Rikka tampak seperti sedang sakit dan badannya juga terlihat kurus, namun Rikka masih terlihat cantik bagi siapa saja yang melihatnya.
Sebagai Sepupu dari Kuro dan Juga merupakan bagian dari keluarga Sakuragawa, Rikka juga memiliki kemampuan untuk memprediksi masa depan. Meskipun terkadang Rikka berprilaku aneh dan membuat kekacauan dengan kemampuannya, Tapi menurut Kuro Rikka hanya ingin kembali menjadi manusia normal dan membuang kemampuannya.
4. Yumihara Saki
Yumihara Saki | Bstation |
Yumihara Saki adalah mantan kekasih dari Sakuragawa Kuro. Saki berpacaran dengan Kuro saat mereka masih menjadi mahasiswa, namun setelah mereka berpisah, Saki pindah keluar kota dan bekerja sebagai seorang petugas di divisi lalu lintas.
Saki memiliki pemikiran yang rasional dan memikirkan segala sesuatu secara logis. Meskipun Saki memiliki pemikiran yang rasional, tapi dia sangat mudah takut terhadap hal - hal yang bersifat supernatural.
5. Tokonosuke Terada
Tokonosuke Terada | Bstation |
Tokonosuke Terada adalah seorang detektif yang sedang terlibat dalam penyelidikan tentang hantu Steel Lady Nanase. Terada bekerja di kantor yang sama dengan Yumihara Saki, dan mereka terlihat akrab. Terada memiliki pemikiran yang logis dalam menghadapi setiap kasus yang dia sedang jalani, namun hal itu justru membuatnya lengah saat menghadapi kasus Steel Lady Nanase.
6. Muroi Masayuki
Muroi Masayuki | Bstation |
Muroi Masayuki adalah orang tidak begitu beruntung ketika berhubungan dengan orang - orang terdekatnya. Masayuki selalu mendapatkan kesialan berupa rencana pembunuhan dan pengkhinatan dari teman maupun istrinya.
Meski wajahnya terlihat menyeramkan, tapi Masayuki adalah orang yang sangat baik, atau bahkan terlalu baik. Masayuki memiliki pemikiran yang dewasa dan rasional, meskipun dia memiliki hubungan dengan makhluk supernatural.
- Baca Juga: Kumpulan Quotes Anime In/Spectre
7. Shimai Tae
Shimai Tae | Bstation |
Shimai tae adalah seorang wanita tua kaya yang tinggal disuatu desa. Suatu hari dia menemukan seekor kucing yang hampir mati dan menolongnya, sampai suatu ketika dia menyadari bahwa kucing yang ditolongnya adalah siluman kucing.
Meski tidak ada pengalaman tentang menangani makhluk supernatural, nenek Tae tidak terlihat ketakutan saat melihat siluman atau beberapa kejanggalan yang terjadi disekitarnya.
8. Otonashi Gouichi
Otonashi Gouichi | Bstation |
Otonashi Gouichi adalh Presiden dari grup Otonashi yang terkenal. Gouichi Memilki lebih dari 200 hotel di dalam dan diluar jepang dan merupakan Pemain handal dalam industri selain hotel.
Otonashi Gouichi adalah orang yang meminta Iwanaga Kotoko untuk menyelesaikan kasus pembunuhan terhadap istrinya, dan menjelaskan hasil dari deduksinya kepada anak - anak Gouchi. Otonashi menemui Iwanaga Kotoko atas saran dari seseorang yang dia kenal dan dia percaya.
9. Otonashi susumu
Otonashi susumu | Bstation |
Otonashi Susumu adalah anak ketiga dari pak Gouichi, dan sekaligus direktur pelaksana dari grup Otonashi. Meskipun Otonashi Susumu sangat ingin menjadi penerus dari grup Otonashi, tapi dia tidak terlalu ngotot untuk memaksakan kehendaknya, dan membiarkan ayahnya yang memilih siapa penerus dari grup Otonashi selanjutnya, karena tidak ingin ada perang saudara.
10. Fujinuma Kouya
Fujinuma Kouya | Bstation |
Fujinuma Kouya adalah suami dari putri pak Gouichi, yaitu Otonashi Kuroko. kouya adalah Presiden dari perusahaan mobil bekas yang dia bangun. Kouya sangat mencintai istrinya meskipun ibu mertuanya Otonashi Sumi menentang hubungan mereka.
11. Otonashi Rion
Otonashi Rion | Bstation |
Otonashi rion adalah anak perempuan dari Otonashi ryouma yaitu merupakan anak pertama dari Pak Gouchi. Rion bekerja membantu ayahnya Otonashi Ryouma di sebuah restoran milik ayahnya Meskipun umur Rion terbilang cukup muda, tapi dia berhasil membuat suatu kesimpulan yang bisa diterima oleh kakek dan pamannya tentang kasus pembunuhan yang menimpa neneknya Otonashi Sumi.
12. Kajio Takaya
Kajio Takaya | Bstation |
Kajio Takaya adalah orang yang kebetulan bertemu dengan Iwanaga Kotoko disebuah restoran. Dia berada direstoran itu untuk mentraktir sahabatnya, dan menceritakan tentang masalah badannya yang kurang sehat, setelah kematian Istrinya.
Makhluk Supernatural
1. Penguasa Rawa Tsukuna "Siluman Ular, Dewa Hujan"
Penguasa Rawa Tsukuna | Bstation |
Pengawasa Rawa Tsukuna adalah sesosok ular putih dengan badan besar yang menjaga sebuah Rawa Tsukuna di suatu gunung. Pada Zaman dahulu orang - orang sering menyebutnya dewa hujan dan banyak yang berdoa padanya. Penguasa Rawa Tsukuna adalah makhluk yang mudah marah, terhadap siapa saja yang menggangu wilayahnya.
2. Steel Lady Nanase
Steel Lady Nanase | Bstation |
Steel Lady Nanase adalah sosok makhluk supernatural yang sudah menjadi legenda urban di wilayah kota Makurazaka. Steel Lady Nanase di wujudkan menyerupai seorang idol muda bernama Karin Nanase yang mati tertimpa lempengan besi tepat di kepalanya.
Sosok Steel Lady Nanase sangat kuat bahkan tidak dapat dihancurkan. Belakangan terkuak bahwa Steel Lady Nanase adalah sosok demon yang lahir akibat dari pembicaraan dan urban legend yang menyebar di masyarakat melalui sebuah situs wiki Steel Lady Nanase.
3. Wanita Salju
Wanita Salju | Bstation |
Wanita salju adalah makhluk supernatural yang mimiliki wujud wanita dengan kulit putih. Meskipun termasuk siluman, tapi wanita salju sering berinteraksi dengan manusia untuk mencari makanan dan sake buatan manusia. Wanita salju bertemu dengan Muroi Masayuki, ketika Masayuki terjatuh di gunung dan menonolongnya dengan meninta sedikit imbalan.
4. Boneka Zenta
Boneka Zenta | Bstation |
Boneka Zenta adalah boneka yang dibuat dari kayu khusus oleh pak Zenta sebelum dia meninggal. Boneka Zenta memiliki rupa seperti boneka pinoccio yang keseluruhan tubuhnya terbuat dari kayu, namun pada boneka Zenta terdapat sebuah batu khusus yang tertancap di bagian tangan kanannya.
Boneka Zenta dibuat untuk tujuan balas dendan pak Zenta kepada para warga desanya, dan pelaku yang telah menabrak cucucnya hingga meninggal. Boneka Zenta sangat kuat berkat adanya batu misterius yang tertancap di tangan kanannya yang dapat memunculkan petir.
5. Fubuki "Siluman Rubah"
Fubuki | Bstation |
Fubuki adalah siluman rubah yang tinggal di suatu lembah. Dia menawarkan kerja sama dengan Pak Gouichi yang sedang putus asa terhadap istrinya, untuk membantu membunuh istri pak Gouichi, Namun dengan syarat Pak Gouichi harus membantu membebaskan lahan di sekitar tempat tinggal Fubuki untuk dijadikan wilayah Fubuki sendiri.
Penutup
Demikianlah Daftar Karakter Anime In/Spectre yang sudah muncul di serial animenya. Karakter - karakter yang ada di anime In/Spectre tidak hanya karakter manusia, tapi ada juga karakter supernatural seperti Makhluk halus, siluman (Yokai), momok, hantu, dan Demon.