Sinopsis Naruto | Bstation |
Naruto adalah sebuah serial manga karya Mangaka Masashi Kishimoto yang diadaptasi menjadi serial anime. Manga Naruto bercerita seputar kehidupan Naruto Uzumaki (Tokoh utama), seorang ninja yang hiperaktif, periang, dan ambisius yang ingin mewujudkan keinginannya untuk mendapatkan gelar Hokage di desanya.
Serial Naruto didasarkan pada komik one-shot oleh Mangaka Masashi Kishimoto yang diterbitkan dalam edisi Akamaru Jump (majalah kumpulan manga mingguan) pada Agustus 1997.
Manga
Manga Naruto pertama kali diterbitkan di Jepang oleh Shueisha (perusahaan penerbitan Jepang yang berpusat di Tokyo) pada tahun 1999 dalam edisi ke-43 majalah Shonen Jump. Mangan Naruto juga diterbitkan di Indonesia oleh penerbit Elex Media Komputindo.
Viz Media ( perusahaan manga, anime, dan hiburan Jepang) memiliki lisensi manga dan anime Naruto untuk produksi Amerika Utara. Viz Media telah menerbitkan seri ini ke dalam majalah mereka, yaitu Shonen Jump, serta beberapa volume.
Di jepang sendiri, panjang dari seri Naruto telah menyaingi seri Dragon Ball karya Akira Toriyama. Tapi, Popularitas Naruto tidak hanya berada di Jepang, Namun sampai keluar Jepang.
Seri anime Naruto kemudian mulai ditayangkan di Amerika Serikat dan Kanada pada tahun 2005, dan menyusul di Inggris dan Australia pada tahun 2006 dan 2007. Film, serta sebagian OVA dari seri ini juga telah dirilis oleh Viz Media, dengan tayang perdana di bioskop.
Di Indonesia, anime Naruto pernah ditayangkan oleh beberapa stasiun televisi seperti, Trans TV, kemudian kelanjutan animenya ditayangkan oleh GTV dan sempat ditayangkan di Indosiar untuk musim keempat dan kelima sampai Naruto: Shippuden musim kelima.
Anime
Manga Naruto mendaptkan adaptasi anime yang diproduksi oleh studio Pierrot. Anime Naruto tayang perdana pada tanggal 3 Oktober 2002, dengan 2 judul anime, yaitu Naruto dan Naruto: Shippuuden. Berikut adalah rincian season dan episodenya:
Judul | Tanggal Tayang | Episode |
---|---|---|
Naruto Season 1 | 2002–2003 | 1-57 |
Naruto Season 2 | 2003–2004 | 58-100 |
Naruto Season 3 | 2004–2005 | 101-141 |
Naruto Season 4 | 2005–2006 | 142-183 |
Naruto Season 5 | 2006–2007 | 184-220 |
Naruto: Shippuuden Season 1 | 15 Februari 2007 - 25 Oktober 2007 | 1-32 |
Naruto: Shippuuden Season 2 | 8 November 2007 - 3 April 2008 | 33-53 |
Naruto: Shippuuden Season 3 | 3 April 2008 - 14 Agustus 2008 |
54-71 |
Naruto: Shippuuden Season 4 | 21 Agustus 2008 - 11 Desember 2008 | 72-88 |
Naruto: Shippuuden Season 5 | 18 Desember 2008 - 4 Juni 2009 | 89-112 |
Naruto: Shippuuden Season 6 | 11 Juni 2009 - 14 Januari 2010 | 113-143 |
Naruto: Shippuuden Season 7 | 21 Januari 2010 - 11 Maret 2010 | 144-151 |
Naruto: Shippuuden Season 8 | 25 Maret 2010 - 26 Agustus 2010 | 152-175 |
Naruto: Shippuuden Season 9 | 2 September 2010 - 27 Januari 2011 | 176-196 |
Naruto: Shippuuden Season 10 | 10 Februari 2011 - 28 Juli 2011 | 197-221 |
Naruto: Shippuuden Season 11 | 28 Juli 2011 - 28 Desember 2011 | 222-242 |
Naruto: Shippuuden Season 12 | 5 Januari 2012 - 16 Agustus 2012 | 243-275 |
Naruto: Shippuuden Season 13 | 23 Agustus 2012 - 10 Januari 2013 | 276-295 |
Naruto: Shippuuden Season 14 | 17 Januari 2013 - 4 Juli 2013 | 296-320 |
Naruto: Shippuuden Season 15 | 18 Juli 2013 - 30 Januari 2014 | 321-348 |
Naruto: Shippuuden Season 16 | 6 Februari 2014 - 8 Mei 2014 | 349-361 |
Naruto: Shippuuden Season 17 | 15 Mei 2014 - 14 Agustus 2014 | 362-372 |
Naruto: Shippuuden Season 18 | 21 Agustus 2014 - 25 Desember 2014 | 373-393 |
Naruto: Shippuuden Season 19 | 8 Januari 2015 - 21 Mei 2015 | 394-413 |
Naruto: Shippuuden Season 20 | 28 Mei 2015 - 13 Oktober 2016 | 414-479 |
Naruto: Shippuuden Season 21 | 20 Oktober 2016 - 23 Maret 2017 | 480-500 |
Cuplikan Anime
Film
Selama penayangan animenya, Anime naruto telah mengeluarkan berbagai judul Film, dengan rincian sebagai berikut:
- Naruto The Movie: Ninja Clash in the Land of Snow (2004)
- Naruto The Movie: Legend of the Stone of Gelel (2005)
- Naruto The Movie: Guardians of the Crescent Moon Kingdom (2006)
- Naruto Shippuden The Movie (2007)
- Naruto Shippuden The Movie: Bonds (2008)
- Naruto Shippuden The Movie: The Will of Fire (2009)
- Naruto Shippuden The Movie: The Lost Tower (2010)
- Naruto Shippuden The Movie: Blood Prison (2011)
- Naruto Shippuden The Movie: Road to Ninja (2012)
- The Last: Naruto the Movie (2014)
- Boruto: Naruto the Movie (2020)
Sinopsis Naruto
Beberapa saat sebelum kelahiran Naruto Uzumaki, iblis besar (Rubah ekor sembilan) yang dikenal sebagai Kyuubi, menyerang Konohagakure, atau bisa disebut Desa Daun Tersembunyi, dan mendatangkan malapetaka.
Untuk mengakhiri amukan Kyuubi, pemimpin desa, Hokage Keempat, mengorbankan nyawanya untuk menyegel Iblis besar Kyubi, kedalam tubuh seorang anak yang baru lahir, bernama Naruto.
Dua belas tahun kemudian, diceritakan seorang anak bernama Naruto Uzumaki yang sering membuat onar di desa Konoha. Naruto melakukan hal itu karena menginginkan perhatian dari penduduk desa yang menjauhinya dan mengucilkannya.
Dia dijauhi karena di tubuhnya tersegel iblis rubah ekor sembilan (kyubi). Orang yang menyegel salah satu iblis berekor di tubuhnya biasa disebut dengan julukan Jinchuuriki.
Hingga pada saat ujian para ninja di Konoha yang disebut ujian Chuunin, kekacawan pun terjadi. Orochimaru yang merupakan salah satu sanin legendaris menyerang desa Konoha, dengan menyamar sebagai peserta.
Orochimaru menambah segel chakra Kyuubi Naruto, dan memberikan tanda kutukan kepada Sasuke untuk menarik Sasuke menjadi pengikutnya.
Penyerangan yang dilakukuan Orochimaru telah berhasil membuat Hokage (kepala desa konoha) ke 3 tewas. Meskipun begitu hokage ketiga telah berhasil membuat kedua tangan Orochimaru, lumpuh dengan menngunakan jurus terlarang.
Sementara itu, terlihat dua sosok yang menyaksikan Konoha yang sudah porak-poranda (akibat pertempuran) dari kejauhan. Mereka adalah anggota organisasi Akatsuki yang dapat diartikan sebagai "Fajar" dan bisa menjadi arti kiamat.
Cerita pun semakin rumit dan menarik, karena sasuke yang merupakan teman satu tim dengan naruto juga menghilang dan memutuskan bergabung dengan Orochimaru, untuk mendapatkan kekuatan agar bisa membalaskan dendamnya.
Di sisi lain, Naruto telah bertemu dengan Jiraya yang merupakan salah satu sannin legendaris (seperti orochimaru) yang akan membantunya berlatih agar bisa menjadi kuat.
Naruto bertekad untuk membawa kembali Sasuke kedesa konoha bagaimanapun caranya, untuk menepati janjinya pada sakura. Selain itu, ternyata ada ancaman besar yang akan menantinya, dari kelompok akatsuki yang berencana mengumpulkan semua monster berekor untuk melaksanakan tujuan yang besar.
(getCard) #type=(post) #title=(You might Like)
Karakter
Berikut adalah daftar karakter utama yang ada di cerita Naruto:
1. Naruto Uzumaki (VA: Junko Takeuchi)
Naruto Uzumaki | Bstation |
"Aku harus percaya pada diriku sendiri, percaya bahwa aku adalah orang yang mereka percaya." - Naruto Uzumaki
Ulang Tahun: 10 Oktober
Makanan Favorit: Ichiraku ramen
Lahir di Konohagakure, sebuah desa ninja yang tersembunyi di balik dedaunan, Naruto Uzumaki ditakdirkan untuk menjadi Ninja yang hebat. Saat lahir, rubah iblis berekor sembilan (Kyubi) yang kuat menyerang desa Konohagakure, menimbulkan kekacauan dan kengarian di desa konoha.
Dalam upaya menyelamatkan desa dari kehancuran, Hokage Keempat (Ayah Naruto) sekaligus pemimpin desa Konohagakure, menyegel rubah iblis berekor sembilan di dalam tubuh Naruto yang baru lahir. Ini adalah cara terakhirnya, karena pertempuran dengan iblis berekor sembilan juga merenggut nyawanya.
Meskipun harapan terakhir Hokage Keempat ingin menjadikan Naruto sebagai pahlawan, yaitu sebagai wadah dari iblis berekor (seorang Jinchuuriki). Namun, Penduduk desa Konoha justru memendam kebencian yang dalam kepada Naruto, karena menggapnya adalah sama seperti iblis berekor sembilan.
Bersumpah untuk menjadi Hokage suatu hari nanti, dan berkeinginannya untuk tidak pernah menyerah. Naruto berusaha membuktikan kemampuannya kepada teman - teman ninjanya dan juga kepada penduduk desa Konohagakure.
2. Sasuke Uchiha (VA: Noriaki Sugiyama)
Sasuke Uchiha | Bstation |
"Aku akan menjadi kuat dengan caraku sendiri bukan dari orang lain." - Sasuke Uchiha
Tanggal Lahir: 23 Juli
Makanan Favorit: Omusubi (Okaka)
Sasuke merupakan keturunan dari klan Uchiha, yaitu salah satu klan yang pertama kali mendirikan desa Konohagakure. Ayah Sasuke adalah kepala kepolisian diKonoha, dan merupakan orang sangat disegani oleh penduduk desa Konoha.
Ketika Sasuke masih muda, klannya dibunuh oleh kakaknya, yaitu Itachi Uchia. Setelah membunuh keluarga dan klannya, Itachi membiarkan Sasuke dan meninggalkannya untuk bertahan hidup sendiri, dan menyuruh Sasuke untuk membencinya.
Kemudian Sasuke mencoba melupakan masa lalu dengan mendaftar di akademi ninja dan menyesuaikan diri dengan penduduk desa Konohagakure.
Di akademi ninja Sasuke bertemu dengan Naruto, dan kemudian mereka menjadi satu tim bersama dengan Sakura. Kakashi adalah orang yang menjadi guru dari tim Naruto, Sasuke, dan Sakura, yang juga dikenal sebagai tim 7.
3. Sakura Haruno (VA: Chie Nakamura)
Sakura Haruno | Bstation |
“Aku tidak bisa membiarkan semua orang melindungiku sepanjang waktu!” – Sakura Haruno
Ulang Tahun: 28 Maret
Makanan Favorit: Pangsit anko berlapis sirup
Sakura adalah satu-satunya ninja wanita di Tim 7. Ketika dia pertama kali bertemu Naruto, dia secara fisik lemah dan sangat menyukai Sasuke.
Meski Naruto terlihat menyukainya, tapi Dia tidak menyukai Naruto. Satu-satunya hal yang meninjol adalah otaknya yang menjadikan dia sebagai gadis terpintar di akademi ninja.
Sakura memiliki kemampuan kontrol chakranya yang sangat baik, dan dia bisa dikategorikan sebagai seorang kunoichi (Ninja Perempuan) yang hebat. Sakura juga adalah salah satu ninja medis dengan kemampuan penyembuhan yang sangat baik.
Setelah kepergian Sasuke bersama Orochimaru, Sakura terlihat sangat sedih. Dia meminta bantuan Naruto untuk bisa membawa Sasuke kembali ke desa Konohagakure.
4. Kakashi Hatake (VA: Kazuhiko Inoue)
Kakashi Hatake | Bstation |
" Aku tersesat di jalan yang bernama kehidupan" . - Kakashi Hatake
Ulang Tahun: 15 September
Makanan Favorit: Sup miso dengan terong
Buku Favorit: Seri Icha - icha
Kakashi memiliki persaingan yang berkelanjutan dengan shinobi lain di desa Konohagakura, yaitu Mighty Guy. Persaingan ini sudah dimulai sejak lama antara kakahi dan Guy, meraka bersaing dalam segala hal, mulai dari pertarunga sampai gunting batu kertas.
Kakashi memiliki ciri khas mata Sharingan di mata kirinya, meskipun dia bukan dari klan Uciha. Mata Sharingan Kakashi memberinya keuntungan yang signifikan dalam pertempuran, karena ia dapat menyalin teknik musuh dan menggunakannya kembali sebagai tekniknya, serta melacak dan memprediksi gerakan lawannya dengan sempurna.
Karena merupakan mata transplantasi, mata Sharingannya selalu aktif dan dapat menguras chakra jika Dia tidak menutup matanya. Kakashi hatake juga dikenal sebagai "Copy Ninja" oleh banyak musuhnya di dunia shinobi, julukan tersebut adalah bukti dari kemampuannya yang sangat hebat.
Penutup
Anime Naruto adalah salah satu anime yang berkesan bagi para pecinta anime. Anime ini memberikan cerita yang tergolong lengkap dari mulai cerita, penggambaran karakter dan latar belakangnya yang menarik, dan juga faktor soundtracknya yang ikonik.
Meskipun serial dari anime Naruto telah resmi tamat pada episode 500 ditahun 2017, tapi cerita dari dunia shinobi masih berlanjut. Seri anime Naruto berlanjut ke seri anime baru yaitu Boruto: Naruto Next Generations, anime ini memiliki tema yang sama yaitu dunia shinobi dan merupakan lanjutan cerita dari seri Naruto.