Sinopsis Chainsaw Man | chainsawman.dog |
Chainsaw Man adalah sebuah seri manga shonen asal Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh mangaka Tatsuki Fujimoto. Chainsaw Man menceritakan tentang manusia setengah iblis atau manusia gergaji yang bergabung dengan divisi pelayanan publik untuk mencari tunjuan hidup.
Manga
Manga Chainsaw Man dimuat berseri dalam majalah Weekly Shonen Jump (majalah kumpulan manga mingguan di Jepang) terbitan dari Shueisha ( perusahaan penerbitan Jepang yang berpusat di Tokyo) sejak tanggal 3 Desember 2018, dan telah diterbitkan menjadi tiga belas volume tankobon (buku yang tamat atau lengkap dalam satu jilid) per bulan Januari 2023.
Bab-bab terbaru dari manga Chainsaw Man saat ini dirilis melalui platform digital Shonen Jump milik Shueisha, setelah majalah Weekly Shonen Jump milik Shueisha telah berhenti terbit. Shueisha juga merilis seri Manga Chainsaw Man ini dalam bahasa Inggris melalui platform Manga Plus (platform manga daring dan aplikasi smartphone yang dimiliki oleh Shueisha) sejak bulan Januari 2019.
Viz Media (perusahaan manga, anime, dan hiburan Jepang) melisensikan manga Chainsaw Man untuk diterbitkan dalam bahasa Inggris di wilayah Amerika Utara. Volume dari manga Chainsaw Man pertama kali diterbitkan pada tanggal 6 Oktober 2020.
Anime
Manga Chainsaw Man diadaptasi menjadi serial anime oleh studio Mappa yang di sutradrai oleh Ryu Nakayama. Anime tayang perdana pada bulan Oktober 2022. Lagu tema pembuka dan penutup dari anime Chainsaw Man season 1 adalah sebagai berikut:
Lagu pembuka:
- Judul "Kick Back" oleh Kenshi Yonezu.
Lagu penutup:
- Judul "CHAINSAW BLOOD" oleh Vaundy (Eps. 1)
- Judul "残機" oleh ZUTTOMAYO (Eps. 2)
- Judul "刃渡り2億センチ" oleh マキシマム ザ ホルモン (Eps. 3)
- Judul "錠剤" by TOOBOE (Eps. 4)
- Judul "インザバックルーム" oleh Syudou (Eps. 5)
- Judul "大脳的なランデブー" oleh Kanaria (Eps. 6)
- Judul "ちゅ、多様性。" oleh ano (Eps. 7)
- Judul "first death" oleh TK from 凛として時雨 (Eps. 8)
- Judul "Deep down" oleh Aimer (Eps. 9)
- Judul "DOGLAND" oleh PEOPLE 1 (Eps. 10)
Berikut adalah rincian season dan episode dari serial anime Chainsaw Man:
Judul | Tanggal Tayang | Episode |
---|---|---|
Chainsaw Man | 12 Oktober 2022 - 28 Desember 2022 | 12 |
Anime Chainsaw Man memiliki genre anime Action, Horror, Drama dan Fantasy.
Cuplikan Anime
Sinopsis Chainsaw Man
Denji memiliki mimpi yang sederhana, yaitu ingin hidup bahagia dan damai seperti kebanyakan orang, dan ingin menghabiskan waktu bersama gadis yang disukainya.
Namun, hidup yang dijalaninya sangat jauh dari harapannya. Denji terpaksa bekerja untuk yakuza sebagai Devil Hunter, untuk melunasi hutangnya yang besar, warisan dari kedua orang tuanya yang telah meninggal.
Menggunakan iblis peliharaannya "Pochita" sebagai senjata untuk membunuh para iblis, Denji siap melakukan apa saja demi untuk mengahasilkan sedikit uang.
Sayangnya, setelah mengabdi cukup lama dengan Yakuza, Denji sudah tidak dibutuhkan lagi dan dibunuh oleh Yakuza yang memperkerjakanya. Namun, setelah mengalami kejadian yang tidak terduga, Pochita seekor iblis gergaji berhasil bergabung dengan mayat Denji dan memberinya kekuatan iblis Chainsaw Man.
Denji yang hidup kembali, sekarang dapat merubah bagian di tubuhnya menjadi gergaji mesin. Denji yang dapat berubah menjadi iblis gergaji mesin, menggunakan kemampuan barunya untuk mengalahkan musuh dengan cepat dan brutal.
Setelah beberapa saat para pemburu iblis resmi dari Biro Keamanan Publik tiba di tempat kejadian. Melihat manusia yang dapat berubah menjadi iblis, kemudian Denji ditawari pekerjaan di Biro Keamanan Publik sebagai salah satu Devil Hunter.
Setelah bergabungnya Denji ke Biro Keamanan publik sebagai Devil Hunter. Denji siap untuk menghadapi musuh terberat sekalipun, dan juga untuk mencapai impian remajanya yang sederhana.
(getCard) #type=(post) #title=(You might Like)
Karakter
Ini adalah daftar para karakter utama yang ada di cerita Chainsaw Man:
1. Denji "Chainsaw Man" (VA: Kikunosuke Toya)
Denji | Bstation |
Denji adalah seorang remaja miskin, yang mewarisi hutang orang tuanya kepada Yakuza. Setelah bertemu Pochita (iblis gergaji), dia menawarkan diri sebagai Pemburu Iblis untuk Yakuza dalam upaya untuk melunasi hutangnya.
Setelah Denji dikhianati dan dibunuh oleh Yakuza yang memperkerjakannya, yang telah berada di bawah kendali Iblis. Pochita kemudian menghidupkan kembali Denji, dengan cara menjadi jantungnya.
Denji sekarang memiliki kemampuan untuk berubah menjadi iblis (Devil) dan hibrida (perpaduan manusia dan iblis) manusia dengan cara menarik tali di dadanya.
Dalam wujud manusia gergajinya, Denji dilengkapi dengan gergaji mesin pada bagian kepalanya dan satu bilah gergaji mesin yang keluar dari masing - masing pergelangan tangan sampai ke sikutnya. Setelah bertemu Makima, dia menjadi Pemburu Iblis di fasilitas Keamanan Publik.
2. Makima (VA: Tomori Kusunoki)
Makima | Bstation |
Makima adalah orang yang memiliki pangkat yang tinggi di fasilitas Keamanan Publik. Dia adalah orang yang mengajak Denji sebagai Devil Hunter resmi di fasilitas Keamanan Pulik.
Dari penampilannya, Makima terlihat seperti wanita yang baik, lembut, berjiwa sosial yang tinggi, dan juga ramah. Dia selalu terlihat tersenyuman dan bersikap santai serta memiliki percaya diri tinggi bahkan selama krisis.
3. Aki Hayakawa (VA: Shougo Sakata
Aki Hayakawa | Bstation |
Aki Hayakawa adalah salah satu Pemburu Iblis di Keamanan Publik, yang bekerja di bawah regu khusus Makima. Dia memiliki kontrak dengan beberapa iblis, salah satunya adalah Iblis Rubah.
Aki Hayakawa adalah seorang pemuda yang menarik dengan rambut hitam yang agak panjang dan mata biru. Dia biasanya menata rambutnya dengan gaya jambul dan sering mengenakan setelan lengkap (termasuk dasi) dari Pemburu Iblis Keselamatan Publik, serta sering membawa pedang di punggungnya.
4. Power "Blood Devil, Blood Fiend" (VA: Kikunosuke Toya)
Power | Bstation |
Power adalah seorang iblis dan juga sorang Pemburu Iblis Keselamatan Publik, bagian dari regu khusus yang di pimpin oleh Makima. Dia adalah rekan kerja dari Denji, mereka tinggal di apartemen bersama Aki Hayakawa.
Karena sifat iblisnya, Power kurang sopan santun dan sering berbohong untuk menghindari hukuman. Dia sangat menyayangi kucing peliharaannya yang bernama "Nyako" sampai-sampai dia tega mengorbankan nyawa Denji untuk menyelamatkan Nyako yang disandera oleh iblis kelelawar.
Penutup
Anime Chainsaw Man merupakan anime yang sangat ditunggu adapatsi animenya oleh para penggermarnya. Namun setelah beberapa episode dari animenya dirilis, para penggemarnya ada yang merasa kecewa karena adaptasi dari animenya dianggap melenceng dari konsep manganya.
Terlepas dari pro dan kontra tentang anime Chainsaw Man. Anime ini tetap bisa jadi pilihan jika ingin melihat anime dengan genre action yang cukup menarik dan juga bertema Gore (berbau kekerasan) yang banyak menampilkan pertarungan berdarah.